LRT atau Light Rail Transit merupakan salah satu moda transportasi masa depan yang akan mengintegrasikan Jakarta dan sekitarnya. Ke depannya, moda transportasi ini akan menjadi fasilitas publik favorit masyarakat untuk bepergian.
Satu di antara beberapa stasiun LRT yang pembangunannya masuk ke tahap pertama adalah Cibubur. Stasiun ini menjadi pionir dari integrasi LRT Jabodetabek.
Nah, untuk Anda yang ingin memburu properti sebagai aset investasi, perumahan dekat LRT tentu bisa menjadi opsi baik.
Premier Estate 3 adalah salah satu kompleks hunian yang dekat dengan fasilitas transportasi tersebut, tepatnya dekat dengan Stasiun LRT Cibubur.
Seberapa dekat jarak dari perumahan karya PT Premier Qualitas Indonesia ini menuju lokasi stasiun LRT? Berikut pembahasan selengkapnya.
Waktu Tempuh dari Premier Estate 3 ke Stasiun LRT Cibubur
Jarak dari perumahan Premier Estate 3 ke Stasiun LRT Cibubur hanya 5,5 kilometer. Dengan jarak tersebut, waktu tempuh ke stasiun LRT terdekat hanya 20 menit.
Secara lebih rinci, alamat perumahan dekat LRT ini ada di Jalan Raya Kranggan 50, Jatiraden, Jatisampurna, Kota Bekasi.
Sementara itu, Stasiun LRT Cibubur terletak di Jalan Taman Bunga Wiladatika, Harjamukti, Cimanggis, Depok.
Ada beberapa rute yang bisa ditempuh dari lokasi perumahan ke stasiun. Rutenya, dari Jalan Premier Estate III bisa ke Jalan Raya Kranggan.
Kemudian, dari Jalan Raya Kranggan, bisa melanjutkan perjalanan ke Jalan Alternatif Cibubur.
Alasan Beli Hunian di Perumahan Dekat LRT, Premier Estate 3
Jadi, sejauh ini Anda sudah mengetahui seberapa dekat Premier Estate 3 dari lokasi stasiun LRT.
Ada beberapa alasan mengapa Anda harus membeli unit hunian di perumahan dekat LRT ini. Berikut penjelasan selengkapnya.
1. Bisa Hemat Biaya Saat Bepergian
Saat bepergian menggunakan kendaraan pribadi, baik itu mobil maupun motor, tentu membutuhkan biaya untuk bahan bakar. Selain itu, ada juga biaya perawatan dan perbaikan jika ada kerusakan.
Nah, jika Anda memilih untuk rajin bepergian menggunakan LRT, Anda bisa menghemat biaya untuk kendaraan. Apalagi, harga tiket LRT termasuk terjangkau.
Rencananya, pemerintah akan mematok harga LRT Jabodetabek di harga Rp 15 ribu saja per penumpang.
Bagi Anda yang mencari perumahan di Bekasi dekat LRT, bisa memilih Premier Estate 3.
2. Lebih Efisien Tenaga dan Waktu Saat Bepergian
Selain hemat biaya, bepergian menggunakan LRT tentu lebih hemat tenaga. Tinggal pilih rute, beli tiket, dan duduk saja, maka perjalanan bisa langsung sampai.
Berbeda jika Anda memilih bepergian menggunakan motor atau mobil pribadi di mana harus mengendarainya sendiri.
Tak hanya bisa lebih hemat tenaga, bepergian menggunakan LRT juga bisa lebih hemat waktu. Sarana transportasi ini berjalan pada lintasan sendiri yang tak bersinggungan dengan jalan raya.
3. Bisa Menjalankan Gaya Hidup Lebih Sehat
Apabila memilih tinggal di Premier Estate 3, Anda bisa menjalani gaya hidup lebih sehat. Pasalnya, saat akan bepergian, penghuni perumahan dapat memilih menggunakan LRT sekali-sekali atau bahkan jadi moda transportasi utama.
Dalam proses penggunaan moda transportasi LRT, ada aktivitas jalan kaki yang masuk di dalamnya. Semakin sering berjalan kaki, kesehatan tubuh semakin terjaga.
Kelebihan Lain Premier Estate 3
Selain keuntungan lokasi perumahan dekat LRT, perumahan dari PT Premier Qualitas Indonesia ini juga memiliki banyak keunggulan lain.
Dari segi fasilitas, kompleks perumahan memiliki alat penangkal petir rumah di 4 titik untuk menghindari blind spot.
Jadi, saat hujan deras disertai petir melanda, Anda tak perlu khawatir mengenai kejadian yang tak diinginkan seperti korsleting listrik akibat sambaran gledek.
Selain memiliki fasilitas penangkal petir rumah, kelebihan lainnya adalah lingkungan asri nan hijau.
Privasi di dalam rumah pun semakin terjamin karena kompleksnya menerapkan one gate system dan sistem keamanan 24 jam.
Bagaimana, tertarik untuk memiliki unitnya?
Adapun perumahan dekat LRT ini dipasarkan mulai dari Rp 1.119.000.000-Rp 2.268.000.000. Jika berminat, hubungi kontak kami.